Langsung ke konten utama

Pertanyaan dan Jawaban Mengenai Saham Preferen, Leasing, Opsi, Waran dan Obligasi Konvertible

Daftar Pembahasan
  1. Bagaimana cara memulai investasi saham dan apa bedanya investasi saham dengan main saham?
  2. Jelaskan pengaruh kenaikan/penurunan harga saham terhadap obligasi konvertibel ?
  3. "Waran biasanya dijual bersama obligasi atau sekuritas lainnya, menurut kamu alternatif mana yg lebih baik bagi investor memilih untuk menjual waran sendiri atau kombinasi dari obligasi dan waran? Jelaskan alasannya"
  4. Kapan waktu yang tepat untuk menggunakan/melakukan opsi put maupun opsi call?
  5. Seperti yang sudah dijelaskan bahwa saham prefen memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan. Jadi menurut kelompok kalian jika harus memilih, perusahaan lebih baik menerbitkan saham preferen atau berutang?
  6. Jelaskan apa saja indikator yang penting dalam saham preferen kumulatif?
  7. "Leasing atau sewa guna usaha adalah persetujuan atas dasar kontrak dimana pemilik dari aktiva atau pihak yang menyewakan aktiva (lessor) menginginkan pihak lain atau penyewa (lessee)  untuk menggunakan jasa dari aktiva tersebut selama periode tertentu. 
  8. Mengenai kelebihan dan kelemahan saham preferen partisipatif dan saham preferen kumulatif.
  9. Bagaimana pendapat saudara mengenai penggunaan skema hybrid financing untuk menciptakan mismatch pada perusahaan multinasional. Apakah ada cara agar hybrid financing tidak dijadikan sebuah skema untuk menjalankan pelanggaran seperti hybrid mismatch. 
  10. Dalam situasi sekarang Indonesia sedang menghadapi pandemic covid-19 , dikabarkan bahwa pasar saham saat ini melemah, menurut kalian apa yang seharusnya dilakukan para invenstor ditengah kondisi pasar akibat pandemic covid-19 ini agar pasar saham tetap beroperasi dan Apakah harga saham yang turun ini, berpengaruh terhadap perusahaan, semisal saham A terpuruk dari Rp 1000 menjadi Rp 100, padahal kinerja perusahaan itu bagus, masih laba?

Chart | Pixabay


Bagaimana cara memulai investasi saham dan apa bedanya investasi saham dengan main saham?

Jawab:

*Cara yang dapat dilakukan untuk memulai investasi saham.

1. Pahami Saham
Untuk memulai investasi apapun, harus paham betul tentang dunia baru yang ingin dipilih, seperti saham. Perlu memahami keuntungan dan risiko yang biasa terjadi di dalam investasi saham, tujuannya agar lebih siap menghadapi apapun yang akan terjadi ke depannya, karena semakin besar keuntungan maka akan semakin besar pula risiko yang mungkin terjadi.

2. Pilih Perusahaan Sekuritas
Perusahaan sekuritas berperan sebagai perantara untuk dapat melakukan jual beli saham dan untuk membantu membuka rekening saham di BEI, untuk itu diperlukan memilih perusahaan sekuritas yang terpercaya. Pilih perusahaan yang terdaftar di BEI dan punya reputasi yang baik, pahami juga tentang layanan dan biaya yang di tetapkan perusahaan sekuritas.

3. Memilih Saham
Setelah memiliki rekening saham, selanjutnya dapat membeli saham. Sebelum membelinya, jangan lupa pilih saham yang paling menguntungkan namun memiliki risiko yang rendah.

4. Membeli Saham
Tahap selanjutnya adalah membeli saham yang telah di pilih, kita dapat membeli melalui broker untuk membeli saham yang diinginkan atau dapat membelinya sendiri melalui Sistem Trading Saham Online. Biasanya perusahaan sekuritas memiliki sistem trading sendiri yang bisa di download, dan setelah itu kita dapat mengetahui pergerakan saham dari perusahaan peserta.

5. Pantau Pasar
Perdagangan saham ini dipengaruhi oleh kondisi ekonomi, politik, dan keamanan serta masih banyak faktor lainnya. Oleh karena itu, penting sekali untuk memantau kondisi pasar. Belajar mencermati fluktuasi harga saham, tujuannya agar mendapatkan keuntungan dari investasi saham karena mengetahui kapan harus membeli dan menjual saham agar mendapat keuntungan yang maksimal.

Menurut diskusi kami, antara investasi dan main saham itu berbeda. Investasi saham, biasanya saham yang dimiliki akan ditahan dalam jangka waktu yang lama, bahkan lebih dari satu tahun. Saham yang dibeli ini biasanya memiliki likuiditas yang rendah. Kalaupun ingin dijual, ada perasaan sudah cukup untuk menyimpan saham itu atau kondisi yang malah semakin memburuk. Untungnya, risiko yang didapatkan ketika dilakukan investasi saham biasanya tidak terlalu besar. Sedangkan main saham atau disebut trading saham memiliki tingkatan yang lebih tinggi dibandingkan investasi saham. Trader memang mendedikasikan hidupnya untuk saham demi mendapatkan keuntungan sebanyak-banyaknya dalam waktu singkat. Selain itu, strategi yang digunakan sudah pasti jauh lebih rumit lagi dengan melihat politik serta ekonomi global demi bisa mendapatkan saham yang diinginkan. Risiko yang dihadapi juga tentunya lebih besar lagi. Maka dari itu, dengan konsep jual dan beli yang sangat cepat, tidak semua orang bisa bermain di dalam urusan trading saham.

Dan dapat di simpulkan bahwa perbedaan investasi saham dengan trading saham yang punya pendekatan yang berbeda, permainan yang berbeda hingga risiko yang berbeda.

Jelaskan pengaruh kenaikan/penurunan harga saham terhadap obligasi konvertibel ?

Jawab:

Seperti yang sudah kita ketahui bahwa obligasi konvertibel adalah obligasi yang memberi hak kepada pemiliknya untuk menukar obligasinya menjadi saham, dengan rasio pertukaran yang tertentu, setiap saat sampai jatuh temponya obligasi tersebut. 

Kenaikan/penurunan harga saham berpengaruh jika harga saham lebih tinggi di bandingkan dengan nilai nominal obligasi, maka akan lebih menguntungkan jika obligasi konvertibel tersebut di tukar menjadi saham. Apakah penerbitan obligasi konvertibel menguntungkan atau tidak menguntungkan dibandingkan saham atau obligasi biasa akan sangat tergantung dari saham di masa mendatang. Syangnya kita tidak bisa memperkirakan secara pasti harga saham di masa mendatang, keuntungan atau kerugian tersebut akan sangat tergantung, seberapa besar harga saham turun atau meningkat.

Artikel terkait: Definisi Obligasi Konvertible, Alasan Penerbitan, Perbandingannya dengan Obligasi dan Saham Lengkap Dengan Penjelasannya


"Waran biasanya dijual bersama obligasi atau sekuritas lainnya, menurut kamu alternatif mana yg lebih baik bagi investor memilih untuk menjual waran sendiri atau kombinasi dari obligasi dan waran? Jelaskan alasannya"

Jawab:
Menurut saya alternatif yang lebih baik bagi investor yaitu memilih untuk menjual waran kombinasi dari obligasi dan waran karena supaya lebih aman ketika salah satu lagi krisis atau mengalami penurunan.

Maksudnya kombinasi itu karena masing-masing instrumen itu akan mempengaruhi satu sama lain. Kalau ada yang turun, pasti ada yang naik. Jadi, kalau kita invest ke berbagai instrumen investasi maka waktu krisis di instrumen yang satu, kita akan untung di instrumen lainnya.

Artikel terkait: Definisi Waran dan Contoh Lengkap Dengan Penjelasannya



Kapan waktu yang tepat untuk menggunakan/melakukan opsi put maupun opsi call?

Jawab: 

1. Opsi Beli (Call Option) Opsi beli memberikan opsi kepada pembeli dengan hak untuk membeli underlying security pada harga strike, sehingga pembeli ingin agar saham tersebut naik.

Sebaliknya, pembuat opsi perlu memberikan underlying security kepada pembeli opsi, pada harga strike, dalam hal harga pasar saham melebihi harga strike.

Seorang pembuat opsi yang menjual call option yakin bahwa harga underlying stock akan turun atau tetap relatif sama dengan harga strike opsi selama  tersebut.

Itulah caranya mereka akan memperoleh keuntungan maksimum. Keuntungan maksimum penerbit opsi adalah premium yang diterima saat menjual opsi. Jika pembeli benar, dan harga saham naik di atas strike price, pembeli akan dapat membeli saham dengan harga lebih rendah (harga strike) dan kemudian menjualnya untuk mendapatkan keuntungan dengan harga pasar saat ini.

2. Opsi Jual (Put Option) Opsi jual memberikan opsi kepada pembeli hak untuk menjual pada harga strike, sehingga pembeli menginginkan harga saham turun.

Misalnya, pembeli put option bersifat bearish terhadap underlying stock dan yakin harga pasarnya akan turun di bawah harga strike yang ditentukan pada atau sebelum tanggal yang ditentukan.

Di sisi lain, seorang penerbit opsi yang membuat put option percaya bahwa harga underlying stock akan tetap sama atau meningkat selama masa pakai opsi. Jika harga underlying stock ditutup di atas harga strike yang ditentukan pada tanggal kedaluwarsa, keuntungan maksimum put option dari penerbit opsi tercapai.

Mereka mendapatkan seluruh premi yang diterima. Sebaliknya, pemegang put option mendapatkan manfaat dari jatuhnya harga underlying stock di bawah harga strike.

Artikel terkait: Karakteristik Opsi dan Manajemen Risiko Dengan Opsi Lengkap Beserta Penjelasannya


Seperti yang sudah dijelaskan bahwa saham prefen memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan. Jadi menurut kelompok kalian jika harus memilih, perusahaan lebih baik menerbitkan saham preferen atau berutang?

Jawab: 

Antara menerbitkan saham atau berhutang. Pilihannya tergantung kondisi perusahaan, keduanya sama-sama ada kelebihan dan kelemahannya. Jika perusahaan dirasa mampu membayar bunga dari hutang dan dalam menerbitkan saham tidak banyak yang beli, bisa saja memilih hutang karena dana langsung didapat. Tetapi jika perusahaan dirasa sahamnya laku banyak terjual, perusahaan bisa saja memilih menerbitkan saham dibanding dengan berhutang yang juga harus membayar bunganya.

Artikel terkait: Definisi Saham Preferen, Jenis, Hak Pemberian Suara, Penarikan kembali dan Penggunaan dalam Pendanaan Lengkap Dengan Penjelasannya



Jelaskan apa saja indikator yang penting dalam saham preferen kumulatif?

Jawab: 

1. Moving Average (biasa disingkat MA) memang indikator sejuta umat bagi trader. Silakan Anda tanya pada setiap trader, pasti pernah menggunakan atau setidaknya mengenal Moving Average. Maklum, indikator ini memang paling sederhana dibanding indikator Analisis Teknikal lain. Indikator ini menghitung pergerakan harga rata-rata dari suatu saham dalam suatu rentang waktu, misalnya dalam waktu 50 hari atau sering disebut MA50. Cara penggunaan indikator ini adalah dengan melihat posisi harga dibandingkan dengan MA50 tersebut. Apabila grafik harga memotong MA50 ke atas dianggap sinyal beli. Sedangkan sebaliknya, bila grafik harga memotong MA50 ke bawah dianggap sebagai sinyal jual.

2. Relative Strength Index (RSI) digunakan untuk menghitung perbandingan antara daya tarik kenaikan dan penurunan harga, nilainya berkisar 0-100. Dengan RSI Anda dapat mengetahui apakah suatu harga sudah overbought atau oversold. Pada prinsipnya, penggunaan RSI sangat mudah. Jika RSI bernilai sangat tinggi (di atas 70) artinya pasar sudah overbought (jenuh beli) sehingga ada potensi turun, saatnya untuk jual. Sebaliknya jika RSI bernilai sangat rendah (di bawah 30) artinya pasar sudah oversold (jenuh jual) sehingga ada potensi naik, saatnya untuk beli.

3. Stochastic dikembangkan oleh George C. Lane di akhir 1950-an. Stochastic adalah indikator yang menunjukkan lokasi harga penutupan terakhir dibandingkan dengan range harga terendah/tertinggi selama periode waktu tertentu. Ada tiga macam tipe Stochastic Oscillators: Fast, Slow, dan Full. Biasanya ada dua garis di Stochastic, yaitu %K dan %D. Sinyal beli dan jual bisa dilihat dari garis %K dan %D. Jika %K memotong %D ke atas, berarti sinyal beli. Sedangkan bila %K memotong %D ke bawah berarti sinyal jual.

4. Moving Average Convergence/Divergence (MACD) adalah indikator yang sangat berguna bagi seorang trader. Indikator ini berfungsi untuk menunjukkan trend yang sedang terjadi dan juga bisa memberikan sinyal beli atau jual. Di dalam MACD ada dua garis yang akan Anda temui, yaitu Signal Line dan MACD Line. Jika nilai MACD positif (di atas nol), berarti pasar bersifat bullish, disarankan beli. Sedangkan jika nilai MACD negatif (di bawah nol), berarti pasar bersifat bearish, disarankan jual.

5. EPS (Earning Per Share) – mengindikasikan berapa rupiah yang dihasilkan dari setiap lembar saham milik Anda. Rumusnya:

  • (Laba Bersih – Dividen Saham Preferen)/Saham Beredar
  • Idealnya cari perusahaan yang EPS nya terus bertumbuh dari tahun ke tahun.


"Leasing atau sewa guna usaha adalah persetujuan atas dasar kontrak dimana pemilik dari aktiva atau pihak yang menyewakan aktiva (lessor) menginginkan pihak lain atau penyewa (lessee)  untuk menggunakan jasa dari aktiva tersebut selama periode tertentu. 
Dari pengertian leasing ini sebutkan apa yang menjadi keunggulan leasing bagi pihak lessee?" 

Jawab: 

beberapa keunggulan melakukan leasing bagi lessee diantaranya:

1. Menghindari risiko kepemilikan
Jika kita memiliki suatu barang, sangat banyak kemungkinan dan risiko yang menyertai kepemilikian dari barang tersebut. Misalnya kerugian karena bencana, keausan, perubahan kondisi ekonomi, dan kerusakan fisik. Dengan leasing dimana barang kepemilikan barang tersebut bukan milik kita, sehingga kemungkinan resiko ini ada pada pihak lessor.

2. Fleksibel 
Perusahaan leasing sistemnya kontrak sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan kita. Kemudian besar pembayaran dan jangka waktu pembayaran dapat di sesuaikan dengan kondisi perusahaan kita. Kita dapat membuat kesepakatan sendiri dengan pihak leasing sesuai dengan kemampuan perusahaan kita.

3. Opsi pembelian dengan harga murah.
Dalam suatu perjanjian leasing kadang termasuk syarat yang diberikan kepada lessee ada hak untuk membeli aset diwaktu yang akan datang. Jika opsi pembelian dengan harga tertentu yang telah dipertimbangkan diharapkan lebih kecil daripada harga pasar saat opsi untuk membeli, maka lesse dapat membeli asset tersebut dengan harga yang lebih murah dari pada harga pasar. 

4. Tidak diperlukan jaminan
Sesuatu yang menarik dari leasing ini adalah tidak meminta jaminan dari lesee. 

5. Capital saving
Capital saving yaitu lessor membiayai 100% untuk barang atau modal yang kita butuhkan. Dengan adanya pembiayaan oleh lessor maka dapat menghemat modal bagi perusahaan lesse. Sehingga modal yang dimiliki oleh lesse dapat digunakan untuk keperluan lainnya.

Artikel terkait: Definisi Leasing, Jenis, Contoh Soal Lengkap Dengan Jawabannya



Mengenai kelebihan dan kelemahan saham preferen partisipatif dan saham preferen kumulatif.

Jawab: 

dari pertanyaan tersebut, karena kedua jenis saham preferen (partisipatif dan kumulatif) merupakan jenis pembagian umum dari saham preferen maka kelebihan dan kekurangannya dapat diterangkan melalui kelebihan dan kelemahan saham preferen secara umum.

Secara umum, saham preferen (preferred stock) adalah surat berharga yang memiliki karakteristik gabungan, yaitu antara saham biasa dan obligasi. Hal ini disebabkan oleh saham preferen dapat memberikan pendapatan tetap berupa bunga obligasi (kupon). Saham preferen juga memiliki karakteristik tersendiri. yaitu : berhak atas klaim laba dan aset sebelumnya, punya hak mendapatkan dividen tetap, dan punya hak untuk menebus atau menukarkan dengan saham biasa. 

Keunggulan atau kelebihan saham preferen ini yaitu lebih aman dari saham biasa karena punya hak klaim terhadap aset dan seluruh kekayaan (aktiva) perusahaan, serta punya hak didahulukan dalam pembagian dividen.

Meskipun begitu, saham preferen punya kelemahan, yaitu sulit diperjualbelikan. Karena jumlahnya yang sedikit, saham preferen relatif sulit diperjualbelikan, berbeda dengan saham biasa yang memiliki jumlah relatif banyak. Selain itu, hak suara pemegang saham preferen terutama dalam menentukan jajaran manajemen perusahaan, hanya dijadikan sebagai bahan pertimbangan tambahan. Berbeda dengan hak suara pemegang saham biasa yang dapat menentukan dan memilih jajaranae manajemen perusahaan.

Kemudian untuk membedakan saham preferen kumulatif dan partisipasif secara khusus, dapat dipahami kelebihan dari saham preferen partisipatif dan saham preferen kumulatif sebagai berikut :

Saham preferen partisipasi adalah saham yang selain memperoleh dividen yang tetap jumlahnya, juga ikut ambil bagian dalam pembagian keuntungan, apabila keuntungan melebihi jumlah persentase tertentu. 

Saham preferen kumulatif adalah saham-saham yang jika pada suatu tahun perusahaan tidak membagikan laba (dividen), maka dividen-dividen dari tahun yang tidak dibagikan tersebut dapat digabungkan dengan dividen tahun berikutnya.

Untuk pertanyaan mengenai jenis saham mana yang lebih baik, investor dapat memilih untuk mengambil jenis saham preferen kumulatif berdasarkan kelebihannya dimana dividen saham dapat digabungkan dengan tahun-tahun sebelumnya (saat tidak ada pembagian dividen)

Bagaimana pendapat saudara mengenai penggunaan skema hybrid financing untuk menciptakan mismatch pada perusahaan multinasional. Apakah ada cara agar hybrid financing tidak dijadikan sebuah skema untuk menjalankan pelanggaran seperti hybrid mismatch. 

Jawab: 

Menurut kami Penggunaan skema hybrid financing tidak dibenarkan dalam menciptakan mismatch pada perusahaan multinasional, karena hybrid financial instrument seringkali digunakan dalam perencanaan pajak atau untuk tujuan penghindaran pajak (tax avoidance) pada tingkat internasional.


The Organisation for Economic Cooperation and Development

(OECD) mendefinisikan hybrid financial instrument sebagai instrumen keuangan yang diklasifikasikan berbeda di antara negara-negara yang terlibat dalam transaksi instrumen tersebut. Hal yang paling menonjol dari transaksi ini adalah apabila utang di satu negara dianggap sebagai modal di negara lainnya. Instrumen keuangan yang dimaksud bisa dalam bentuk dividen maupun bunga.

Untuk lebih jelasnya akan saya berikan contohnya,  Perusahaan yang merupakan subjek pajak dalam negeri di Negara B   didanai oleh perusahaan subjek pajak dalam negeri di Negara A  dengan instrumen yang dianggap sebagai modal di Negara A (berdasarkan ketentuan domestik Negara A), tetapi dianggap sebagai utang di Negara B (berdasarkan ketentuan domestik Negara B). Hasil dari skema hybrid financial instrument ini menciptakan pengurangan di satu negara, lazimnya pengurangan beban bunga, tetapi tidak terdapat penghasilan yang dicatat sebagai penghasilan kena pajak di negara lainnya (deduction or no inclusion). Atas kasus ini dapat dikatakan telah terjadi double non-taxation atas pembayaran dari B  kepada A.

Untuk mencegah terjadinya deduction or no inclusion dari hybrid financial instrument ini, beberapa negara, seperti Denmark dan UK, telah memiliki ketentuan yang dalam kasus-kasus tertentu meniadakan pengurangan atas pembayaran dari hybrid financial instrument dalam hal pembayaran tersebut tidak dikenakan pajak di negara penerima karena adanya ketidaksesuaian dalam perlakuan pembayaran atas hybrid financial instrument. sementara itu di negara Austria, Denmark, Jerman, Itali, Selandia Baru, dan UK. menerapkan peraturan khusus yang meniadakan pembebasan untuk penghasilan yang telah menjadi pengurang di negara lainnya sebagai langkah untuk mencegah terjadinya deduction or no inclusion dari hybrid financial instrument. 


Dalam situasi sekarang Indonesia sedang menghadapi pandemic covid-19 , dikabarkan bahwa pasar saham saat ini melemah, menurut kalian apa yang seharusnya dilakukan para invenstor ditengah kondisi pasar akibat pandemic covid-19 ini agar pasar saham tetap beroperasi dan Apakah harga saham yang turun ini, berpengaruh terhadap perusahaan, semisal saham A terpuruk dari Rp 1000 menjadi Rp 100, padahal kinerja perusahaan itu bagus, masih laba?

Jawab:

Ditengah pandemi yang telah menekan pasar finansial di hampir seluruh kawasan dunia, tak terkecuali di Indonesia ini. Kondisi pasar yang terus terkoreksi membuat investor cenderung hati-hati dalam menempatkan dananya dan memilih untuk memegang tunai.

Mengenai tepat atau tidaknya investor untuk memilih menyimpan uang tunai, opsi tersebut memang dapat membuat kita bisa dengan mudah menggunakannya seandainya ada kebutuhan mendadak saat kita sedang #dirumahaja. Akan tetapi, nilai uang dalam bentuk tunai tidak akan berkembang dan justru tergerus inflasi.

Dalam kondisi seperti ini, menempatkan uang kita di reksa dana yang dikelola oleh manajer investasi yang memiliki pengetahuan dan kemampuan pengelolaan investasi dapat menjadi pilihan. Tidak kalah penting, sesuaikan dengan profil risiko dan kebutuhan investasi.

Lalu selanjutnya, mengenai saham yang turun apakah berpengaruh pada kondisi perusahaan dan tetap memperoleh laba. Jawabannya naik turunnya harga saham yang terjadi sehari-hari tidak berpengaruh terhadap kinerja dan operasi perusahaan. Sebab, harga dipasar dikendalikan oleh supply-demand oleh pelaku pasar (trader) bukan oleh perusahaan. 

Justru, kekhawatiran perusahaan jika sahamnya anjlok adalah adanya kemungkinan perusahaan dibeli/diakuisisi oleh perusahaan lain jika ketika harga sahamnya terlampau murah.

Komentar

Contact

Nama

Email *

Pesan *

Postingan populer dari blog ini

Pertanyaan Mengenai Kompensasi, Balance ScoreCard dan Penilaian Kinerja Lengkap Dengan Jawabannya

Daftar pertanyaan Bagaimana menyusun penilaian kinerja dalam bsc, siapa saja pihak terlibat, bagaimana mekanismenya? Apa itu improshare dan apakah ada rumus dasarnya ? Bagaimana melakukan penilaian kinerja terkait internal perspective pada saat pendemi covid-19 seperti ini? apakah ada alternatif lain pengganti kompensasi yang bisa digunakan jika suatu organisasi tidak cocok dalam menerapkan sistem kompensasi? Bagaimana contoh dari penerapan jenis imbal jasa intrinsic reward? Apa faktor penilaian tinggi rendahnya kompensasi dalam perusahaan yang belum go public ? Di dalam balanced scored card terdapat perspektif keuangan yang tujuan utamanya adalah untuk memaksimalkan keuntungan para pemegang saham, tetapi pada kenyataannya manajer juga mempunyai kepentingan untuk dirinya seperti mempertahankan jabatan atau menaikkan tingkat gaji. Bagaimana cara mengatasi atau meminimalisir konflik tersebut di dalam perusahaan ? Apakah adanya kompensasi akan meningkatkan kinerja perusahaan?

Pertanyaan dan Jawaban Mengenai Kebijakan Dividen

Pertanyaan dan Jawaban Mengenai Kebijakan Dividen Pasar Modal | Pixabay Daftar pertanyaan: 1.       Kita ketahui bahwa dunia sedang menghadapi pandemi Covid-19 yang memilik pengaruh yang sangat besar terutama di perekonomian karena dapat dilihat bahwa fakta dilapangan bahwa banyaknya Perusahaan “Merumahkan” pegawainya yang tentunya di lakukan untuk memangkas biaya agar perusahaan tetap jalan di kondisi seperti ini, dilihat dari situasi menurut anda bagaimana perusahaan menanggapinya dalam hal kebijakan dividen? Apakah menahannya sebagai investasi? Atau tetap membagikan dividen bagaimana perusahaan menyikapinya? namun kita ketahui bahwa kegiatan operasional juga terganggu yang mengakibatkan perusahaan mengalami kerugian. 2.       Diantara stock dividen dan stock split mana yg lebih menguntungkan perusahaan? 3.       Faktor apa saja yang mempengaruhi penentuan kebijakan dividen? 4.       Jika perusahaan t er s e b ut menghasilkan laba yang sangat besar, namun di

Pertanyaan Penggunaan Sistem Manajemen Biaya Untuk Pengambilan Keputusan Strategik Produk Lengkap Dengan Jawabannya

Daftar Pertanyaan Apa saja masing-masing kekurangan  dari cost best pricing dan target costing dan adakah cara menangani kekurangannya? Apakah target biaya akan membatasi desain produksi perusahaan? Bagaimana mengatasinya? Menurut pendapat kalian kebijakan atau cara apa yang harus dilakukan perusahaan  untuk menurunkan biaya produksi tanpa mengurangi nilai dari produk sesuai dengan penerapan rekayasa nilai dijelaskan kelompok kalian tadi, sehingga tidak mengurangi besarnya jumlah pelanggan yg membeli produk tersebut. Proses penggunaan Target costing di awali dengan penentuan harga jual yang berlaku dipasar, lalu bagaimana jika perusahaan memproduksi barang differential dan sulit di tentukan harga jualnya?  Apakah target costing masih dapat digunakan? ada dua cara dalam menurunkan biaya hingga ke tingkat biaya yang dikehendaki,dari kedua cara tersebut cara mana yg paling efektif untum mempercepat penurunan biaya? apakah teori kendala dinilai efektif utk pengambilan keputusa

Pertanyaan dan Jawaban Mengenai Merger, Divestitures, Holding Companies, and LBOs

Daftar Pertanyaan:  Apa saja hal yang harus diperhatikan sebelum suatu merger dilakukan? Apakah memungkinkan apabila merger dilakukan malah menghasilkan perusahaan yang nilainya lebih kecil daripada sebelum merger? Apakah ada biaya lain selain biaya konsultan dan biaya koordinasi yang dikeluarkan untuk melakukan merger? Terdapat beberapa kelemahan dari merger mengenai biaya seperti mahalnya biaya konsultan dan biaya koordinasi. Bagaimana cara mengatasi atau meminimalisirkan kelemahan merger dari segi cost atau biaya?  Pada tahun 2008 terjadi merger antara Bank Niaga dan Bank Lippo menjadi bank CIMB Niaga, menurut kalian apakah motif dari merger tersebut? Dan sebutkan alasannya. Terdapat 3 metode dalam merger mana yang terbaik dari 3 tersebut?  Terdapat beberapa jenis merger salah satunya disebtkan yaitu konglomeret, nah apa alasan perusahaan melakukan jenis merger tersebut, dan apakah alasan tersebut tidak bisa dilakukan dengan jenis merger lain? Pada tabel kelebihan melaku

Pertanyaan Mengenai Pendanaan Jangka Panjang (long term debt) Lengkap Dengan Jawabannya

Daftar Pertanyaan: Apabila sebuah perusahaan baru masuk lantai bursa saham dan ingin menerbitkan saham baru. Jasa lembaga penjamin apa saja yang dapat menjamin bahwa saham tersebut ternyata laku terjual semua di pasar dan bagaimana jika saham tersebut ternyata tidak laku di pasar? Apa tindakan yang dilakukan perusahaan penjamin? Jelaskan manfaat dari warrant dan adakah resiko dari warrant tersebut ! Menurut kamu jika memiliki sebuah perusahaan lebih baik menerbitkan saham preferen atau saham biasa? Adakah hubungan antara Time value of money dengan long term debt? Jika ada jelaskan apa hubungannya? Kemudian jika perusahaan mengalami kebangkrutan, hutang mana yang didahulukan untuk dilunasi, hutang jangka panjang atau hutang jangka pendek? Dari semua jenis pendanaan jangka panjang, pendanaan jangka panjang manakah yang paling baik bagi seorang investor dalam artian paling memberikan manfaat dan paling kecil risikonya? Berikut dengan penjelasan mengenai alasan memilih jenis pe

Pertanyaan Penggunaan Sistem Manajemen Biaya untuk Pengambilan Keputusan Strategik - Pelanggan Lengkap Dengan Jawabannya

Daftar Pertanyaan Bagaimana melakukan analisis profitabilitas pelanggan saat perekonomian sedang menurun sehingga sulit untuk mendapatkan profit?  Bagaimana cara menanganinya? Sebutkan dan jelaskan contoh penerapan CLV di Indonesia. Apa hubungan customer profitability analysis dan customer lifetime value dengan akuntansi manajemen?  Jenis perusahaan seperti apa yang banyak menggunakan metode CLV dan apa saja kelebihan yang dimiliki metode CLV dibandingkan metode lainnya?  Dari 4 cara yang dapat dilakukan perusahaan untuk meningkatkan profitabilitas, manakah cara yang paling efektif? Apakah bisa dua cara atau lebih dilakukan bersamaan oleh perusahaan untuk meningkatkan profitabilitasnya?  Apa perbedaan analisis profitabilitas pelanggan dengan menggunakan metode ABC dan dengan CLV?  Dalam analisis terhadap pelanggan dengan menggunakan Costumer lifetime value (clv), kriteria apa saja yang harus ada supaya bisa berjalan baik. Bagaimana melakukan analisis profitabilitas pelang

Contoh Soal SKPD dan PPKD Lengkap Dengan Jawabannya

AKUNTANSI  PEMERINTAH KOTA SYAWAL Pemerintah Kota “Syawal” memiliki Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), yakni SKPD “A”. Berikut adalah Neraca Awal dari SKPD “A”. Neraca awal SKPD A Selama bulan Januari 2016 terdapat transaksi-transaksi di SKPD “A” sebagai berikut:  Pada tanggal 1 Januari 2016 untuk SKPD “A” ditetapkan bahwa  Estimasi Pendapatan adalah sebesar Rp 65.000.000,-  Apropriasi Belanja dianggarkan adalah sebesar Rp 80.000.000,- Tanggal 2 Januari 2016, Bendahara Umum Daerah (BUD) menerbitkan Surat  Perintah Pencairan Dana - Langsung (SP2D-LS) Gaji sebesar Rp 70.000.000,- dengan rincian sebagai berikut : a. Gaji Pokok Rp 45.000.000,- b. Tunjangan Keluarga Rp 15.000.000,- c. Tunjangan Jabatan Rp 10.000.000,- Tanggal 3 Januari 2016 Bendahara Pengeluaran mengajukan Surat Permintaan Pembayaran -Uang Persediaan (SPP-UP) sebesar Rp 10.000.000,- kepada Pengguna Anggaran (PA) melalui Pejabat Penatausahaan Keuangan (PPK-SKPD). Pada hari y

Pengertian Harga Transfer, Tujuan, Metode, Penetapan Harga dan Administrasi Harga Transfer Lengkap Dengan Penjelasannya

Daftar Pembahasan 1. Pengertian harga transfer 2. Tujuan Harga Transfer 3. Metode-metode Harga Transfer Prinsip Dasar Situasi Ideal Hambatan-hambatan dalam perolehan sumber daya 4. Penetapan Harga Jasa Korporat Pengendalian atas jumlah jasa Pilihan Penggunaan Jasa 5. Administrasi harga transfer Negosiasi Arbitrase dan penyelesaian konflik Klasifikasi produk Transfer Pricing | Pixabay Pengertian harga transfer   Menurut Tsurumi dan Gunadi (1997) , dalam suatu grup perusahaan, transfer pricing merupakan harga yang diperhitungkan untuk pengendalian manajemen (management control) atas transfer barang dan jasa dalam satu grup perusahaan.   Menurut Charles T. Horngren, George Foster dan Srikant Datar dalam akuntansi biaya, harga transfer merupakan harga yang dikenakan oleh satu subunit (segmen, departemen, divisi dan sebagainya) untuk produk atau jasa yang dipasok ke subunit lain dalam organisasi yang sama.   Menurut Ralph Estes dalam ka

Pengertian Leverage By Out (LBO), Kelemahan dan Kelebihan Serta Contoh LBO Lengkap Dengan Penjelasannya

Daftar Pembahasan Pengertian LBO  Kelemahan dan Kelebihan LBO Contoh LBO LBO Contract | Pixabay Pengertian LBO  LBO (Leverage by out) adalah akuisisi/pembelian perusahaan atau divisi bisnis yang teknik pembiayaannya sebagian besar bersumber dari hutang. Namun juga dapat dikombinasikan dengan kas dan saham. Dalam hal ini jika perusahaan pengakuisisian tidak cukup memiliki kas maka pengakuisisian harus mencari sumber dana dari pihak ketiga dalam berhutang. Dengan demikian LBO merupakan pembelian perusahaan secara tunai tetapi sebagian besar diperoleh dari pinjaman atau hutang. Perusahaan yang berstatus LBO, bekerja dalam kondisi yang berat karena harus membayar hutang sesuai dengam jadwal pelunasan secara teoritis perusahaan memiliki risiko kebangkrutan yang tinggi karena proporsi hutang yang dimiliki sedemikian besar dibanding dengan sendiri. Sebaliknya jika LBO berhasil, maka perusahaan yang berstatus LBO ini akan dapat mengembalikan hutang-hutangnya sekaligu

Pertanyaan Mengenai Strategy MAP dan Balance ScoreCard Lengkap Dengan Jawabannya

Daftar Pertanyaan pengukuran kinerja merupakan salah satu faktor yang amat penting bagi perusahaan dan dapat digunakan untuk menilai keberhasilan perusahaan serta sebagai dasar penyusunan imbalan dalam perusahaan. Apakah ada faktor lain selain pengukuran kinerja yang dapat digunakan untuk menilai keberhasilan perusahaan serta sebagai dasar penyusunan imbalan dalam perusahaan? Jika ada, tolong jelaskan! Apa saja kekurangan dan kelebihan pengukuran kinerja dengan menggunakan balanced scorecard bagi perusaan? balance scorecard terkait perspektif bisnis internal mengenai proses terkait hukum, lingkungan dan sosial. Untuk penilaian terhadap aspek dalam proses tersebut apakah ada kaitannya dengan aspek penilaian laporan keberlanjutan yang ditetapkan oleh Global Reporting Intiative (GRI) ? Alternatif tindakan apa saja yang dapat dilakukan perusahaan untuk memperbaiki struktur biaya ? Jelaskan mengapa Balanced Scorecard sangat penting bagi sebuah perusahaan! Dan jelaskan apa yang dim